Harga Susu L-Men dan Manfaatnya Lengkap (Terbaru Tahun 2022)

Femaleez.com – Selain rasanya lezat, susu juga bisa kamu konsumsi untuk berbagai kebutuhan. Misalnya ada susu untuk menambah hb darah, lalu ada juga susu untuk menambah berat badan. Susu L Men termasuk jenis susu yang memiliki kegunaan untuk menambah berat badan.

Kandungan susu L Men yang kaya protein bisa memaksimalkan pembentukan otot ketika kamu berolahraga. Lalu L men dibekali dengan L-Carnitine, kandungan yang memiliki manfaat untuk pembakaran lemak perut, lengan dan bagian tubuh lain yang dilatih.

Susu L Men mempunyai banyak varian, dan di tiap varian mengandung formula yang berbeda sehingga menghasilkan kegunaan serta manfaat yang berbeda pula. Selain itu setiap varian memiliki harganya masing-masing, baik harga di Indomaret, toko waralaba maupun toko online.

Harga Susu L-Men dan Manfaatnya

Berikut ini adalah macam-macam susu L Men dan kegunaannya serta harga terbaru.

1. L-Men Platinum

L-Men Platinum

L-Men Platinum mesti dikonsumsi berbarengan dengan olahraga penambahan masa otot. Karena jika kamu hanya mengkonsumsinya saja, manfaat yang seharusnya didapatkan akan sia-sia saja. misalnya kamu bisa olahraga push up, atau bantuan bumble/barble.

Susu L-Men Platinum kaya akan kandungan protein whey, diformulasikan untuk pembentukan tubuh atletismu. Kandungan protein whey adalah yang murni sehingga mudah diserap untuk optimalkan pembentukan massa otot selama latihan. Tidak hanya protein whey, kandungan lainnya yang tidak kalah berguna adalah L-Carnitine, Creatine, L-Glutamine, 5.9gr BCAA, dan Vitamin B-complex. Selain itu susu penambah berat badan ini juga bebas gula pasir, serta dipastikan halal menurut MUI.

Ada 2 tipe kemasan, kemasan kecil dan besar. Untuk kemasan kecilnya, L-Men Platinum dijual dengan harga sekitar Rp.150 ribu dengan isi 6 sachet. Ukuran besar 800 gram varian Bubble Gum adalah Rp.335 – Rp.469 ribu.

Baca Juga: 14 Macam-Macam Produk Acnes dan Kegunaannya Lengkap

2. L-Men Lose Weight

L-Men Lose Weight

Bagi kamu yang memiliki berat badan berlebih, L-Men Lose Weight bisa menjadi pilihan terbaik untukmu. Produk ini telah teruji secara klinis dapat menurunkan berat badan saat diimbangi dengan pola olahraga dan gaya hidup yang tepat. Setidaknya 1,5 kilogram dapat diturunkan dalam kurun waktu seminggu.

Kandungan protein yang tinggi bisa menggantikan porsi makan dengan gizi lengkap. Selain kaya protein, L-Men Lose Weight dilengkapi dengan vitamin, mineral, asam amino, serta L-Carnitine untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi dan proses pembakaran lemak.

Kamu bisa mendapatkan L-Men Lose Weight dengan harga Rp.127 ribu per kemasan ukuran 300 gram.

Baca Juga: 15 Produk HNI HPAI dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

3. L-Men Gain Mass

 L-Men Gain Mass

Sesuai namanya, L-Men Gain Mass bermanfaat untuk meningkatkan massa otot dan melakukan pembentukan otot supaya maksimal. Berbagai jenis olahraga bisa dikombinasikan dengan mengkonsumsi susu ini, mulai dari olahraga ringan seperti push up, sit up hingga olahraga yang tergolong berat seperti mengangkat beban barbel dengan intensitas latihan tinggi.

Kandungan protein whey yang tinggi merupakan kunci kenapa L-Men Gain Mass memiliki kegunaan yang begitu penting sebagai teman latihanmu. Tidak hanya itu, L-Men Gain Mass diperkaya kandungan L-lysine untuk meningkatkan nafsu makan sehingga massa otot bisa lebih cepat dibentuk.

Dapatkan L-Men Gain Mass berukuran 500 gram dengan harga Rp.249 ribu di Nutrimart ataupun toko online. Ada ukuran mungil yakni 225 gram dengan kisaran harga Rp.80 ribuan.

4. L-Men Hi-Protein Whey Advanced

L-Men Hi-Protein Whey Advanced

Varian L Men lainnya bernama L-Men Hi-Protein Whey Advanced, susu suplemen yang tinggi akan kandungan protein whey untuk memaksimalkan pembentukan massa otot. L Men ini termasuk jenis susu low fat. Dapatkan susu tinggi protein whey ini dalam rasa coklat cair, Choco Vanilla dan Cappucino.

Susu pembentuk otot berprotein tinggi ini dibandrol dengan harga Rp.80 ribuan perkemasan 250 gram.

5. L-Men Daily

L-Men Daily

L-Men Daily merupakan produk L Men lain yang kegunaannya sebagai penyuplai nutrisi untuk olahraga harianmu. Menggunakan formula khusus sehingga bisa dikonsumsi sehari-hari.

L-Men Daily mengandung protein whey sebanyak 12 g protein/serving, lebih rendah dari varian lain tapi tetap bisa diandalkan. Disisi lain kandungan kalsium di dalamnya cukup tinggi untuk memperkuat tulang dan sendi.

Tertarik? Dapatkan L-Men Daily di toko favoritmu dengan harga jual kisaran Rp.53 ribu per kemasan 250 gram.

6. L-Men Proteinmix

L-Men Proteinmix

Sekarang susu memiliki berbagai varian rasa, jadi kamu bisa menyesuaikannya dengan selera. L-Men Proteinmix merupakan perpaduan 3 in 1 dari susu, kopi dan protein whey. Susu berprotein tinggi ini tersedia kemasan sachet sehingga mudah disajikan.

Meminum susu L-Men Proteinmix bisa kamu lakukan setiap hari jika ingin pengurangan berat badan lebih cepat didapat. Tapi jika olahraga yang dilakukan tidak terlalu ketat misalnya 3 kali seminggu, L-Men Proteinmix cocok dikonsumsi sebagai pre-workout drink.

Dengan kegunaan dan manfaatnya yang ada, dapatkan susu L-Men Proteinmix dalam kisaran harga Rp.45 ribuan (12 gr) saja.

Baca Juga: 12 Macam Garnier Mens dan Manfaatnya

Penyebab Gagalnya Susu Penambah Berat Badan

Kadang hasil yang diinginkan tidak sesuai kenyataan. Seperti misalnya ketika program olahraga dengan susu L men, kegagalan terkadang terjadi. Ada beberapa penyebab yang wajib kamu pahami, simak daftarnya dibawah ini:

1. Kurangnya asupan protein

Pembentukan otot tidak akan pernah berjalan lancar tanpa asupan protein yang cukup. Karena itu kamu butuh protein lebih banyak saat berolahraga dengan tujuan membentuk otot.

Untungnya L Men merupakan sumber protein yang bisa diandalkan. Kamu bisa mengkonsumsi L-Men Gain Mass karena proteinnya sangat tinggi.

2. Tidak dibarengi dengan pola makan yang teratur

Asupan kalori sangat penting saat pembentukan otot. Meskipun protein sudah terpenuhi, jika tubuh kekurangan kalori maka berat badan tidak akan naik-naik. Perhatikan pola makan agar lebih teratur. Cobalah makan lebih sering namun dengan porsi yang dikurangi.

3. Tidak dibarengi olahraga

Melatih otot dengan berolahraga harus rutin kamu lakukan. Jika ingin berat badan cepat naik, lakukan olahraga dengan melatih tiap grup otot setidaknya dua kali dalam seminggu. Susu L Men yang dikonsumsi tidak bisa berguna banyak jika olahraga tidak dilakukan. Kamu tidak ingin kan program penambahan berat badan gagal?

4. Tidak menambah berat beban

Ketika ingin menambah massa otot, kamu tidak boleh berolahraga secara stagnan alias tanpa penambahan berat. Misalnya chin up atau push up setiap hari tanpa menambah jumlah repetisi sama sekali.

Harusnya kamu senantiasa menambah berat beban, entah itu dalam bentuk repetisi atau set latihan. Mengangkat barbel atau dumbel pun saja, tambah berat beban setiap waktu.

5. Tidak konsisten

Jika kamu telah melakukan olahraga dan minum susu L Men tapi berat badan tidak kunjung naik, sebaiknya evaluasi program latihan mu. Lihatlah apa saja yang salah dari program itu, lalu buat program baru yang lebih baik.

Selalu ingat kalau kontinuitas adalah kunci keberhasilan penambahan massa otot dan penggemukan badan yang berlanjut. Karena jika sudah berolahraga dengan baik tapi aktivitas kembali seperti yang dulu, tubuh juga akan kembali seperti yang kamu miliki dulu.

6. Kurangnya waktu tidur

Saat tidur, otot-otot yang kamu latih di waktu sebelumnya akan terjadi penguraian. Intinya, tidur adalah saat terbaik dimana otot-otot diurai dan akan tampak lebih besar. Ini terjadi terus menerus sesuai dengan olahraga yang kamu lakukan.

Untuk itu, tidur yang cukup di malam hari harus selalu kamu lakukan. Hindari begadang karena hal tertentu jika kamu menginginkan badan ideal secepat mungkin.

7. Kurang minum saat olahraga

Minum yang cukup menjadi faktor pendukung agar latihanmu menjadi lebih maksimal. Seringkali ada yang lupa minum sehingga dehidrasi saat latihan. Alhasil, penambahan massa otot tidak berjalan baik. Karena itu, segera minum air jika saat olahraga kamu merasa kehausan.

Itulah info seputar harga susu L-Men dan manfaatnya untuk menambah berat badan dan massa otot, semoga bermanfaat.