Urutan Pemakaian Wardah Crystal Secret agar Wajah Glowing Seharian

Memiliki kulit wajah yang bagus, bukan hanya faktor DNA atau keturunan. Tapi lebih ke kebiasaan kamu setiap harinya, yang secara fakta berdampak besar pada apa yang kamu lihat di cermin. 

Apabila kamu menginginkan kulit wajah agar terlihat lebih cerah bercahaya, kamu memerlukan rangkaian skincare yang mampu bekerja meregenerasi kulit dan mengurangi hiperpigmentasi.

Tidak lain, Wardah Crystal Secret yang merupakan pembaruan dari Wardah White Secret mampu memberikan manfaat kulit cerah dan glowing asalkan digunakan dengan urutan yang benar.

Menggunakan Wardah Crystal Secret secara rutin memang diperlukan, tapi jika urutannya acak-acakan, yang terjadi adalah skincare inti yang mengandung banyak bahan aktif (serum & Cream) tidak akan terserap secara optimal.

Berikut ini urutan pemakaian Wardah Crystal Secret pagi dan malam hari yang benar untuk dijadikan sebagai referensi.

Urutan Pagi Hari

Foto paket Wardah Crystal Secret (source: Clozette)

Jangan lewatkan pagi harimu tanpa pemakaian skincare. Sebab kulit wajah membutuhkan nutrisi dan perlindungan dari berbagai polusi udara dan sinar matahari.


Basic skincare pagi hari

  1. Cleanser. Gunakan pembersih muka Wardah Crystal Secret untuk mengangkat semua sisa-sisa sebum di wajah. 
  2. Day Cream. Produk ini akan melembapkan kulit dan menutrisi kulit.
  3. Sunscreen. Sunscreen diperlukan untuk menjaga kulit dari efek buruk sinar matahari.

Step 1: Bersihkan wajah

Awali skincare routine pagi harimu dengan membersihkan wajah memakai Wardah Crystal Secret Foaming Cleanser

Mengandung Natural AHA+PHA dan Moistbeads yang mengangkat tumpukan kotoran, sel kulit mati dan minyak berlebih pada wajah. 

Produk ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit.

Step 2: Pakai Essence

Setelah wajah dibersihkan, step selanjutnya adalah memakai Essence yaitu Wardah Crystal Secret Pure Treatment Essence

Mengandung Edelweiss Extract, Niacinamide, Brightening Peptide dan Alpha Arbutin yang bekerja mencerahkan kulit, melembapkan dan membuat kulit bercahaya. 

Selain itu, produk ini akan membantu kulit menyerap nutrisi dari skincare selanjutnya dengan lebih optimal.

Step 3: Teteskan Serum

Setelah Essence meresap sempurna, kamu bisa langsung memakai Wardah Crystal Secret Dark Spot & Brightening Serum pada wajah.

Cara memakai serum Wardah harus benar agar manfaatnya kamu dapatkan secara optimal.

Produk ini mengandung berbagai bahan aktif seperti 2x Edelweiss Extract, Tranexamic Acid dan Alpha Arbutin yang bekerja secara intensif mencerahkan, menyamarkan flek hitam, bekas jerawat dan membuat wajah tampak glowing.

Step 4: Pakai Eye Cream

Kulit wajah sudah dibersihkan dan telah memakai serum, step selanjutnya ialah Wardah Crystal Secret Eyes Dark Circle Corrector. Produk ini khusus untuk kulit di sekitar mata.

Bermanfaat mencerahkan kulit area mata akibat lingkaran hitam dan kantung mata. Selain itu juga menjaga kekencangan kulit dan kelembaban kulit.

Step 5: Tutup dengan Day Cream

Jangan lupa gunakan day cream dari Wardah Crystal Secret yang berguna melembapkan kulit selama seharian. Tidak hanya itu, produk tersebut akan membantu kulit tampak lebih cerah dan glowing.

Ada 2 produk yang ditawarkan dan untuk jenis kulit berbeda. Pilih Wardah Crystal Secret Refreshing Day Gel yang diformulasikan khusus untuk kulit berminyak, dan Wardah Crystal Secret Brightening Day Cream untuk kulit normal-kering.

Oh ya, kedua produk mengandung SPF 35 PA+++ sehingga dapat menjaga kulit dari UVA dan UVB. Tapi sebaiknya tetap reapply sunscreen apabila banyak beraktivitas di bawah sinar matahari.

Urutan Malam Hari

Foto Paket Wardah Crystal Secret (source: Femaleez)

Pemakaian skincare di malam hari akan membantu meregenerasi sel kulit, memperbaiki tekstur kulit dan mencerahkan kulit secara intensif. 

Berikut urutannya yang benar.


Basic skincare malam hari:

  1. Milk cleanser. Produk ini akan membersihkan semua makeup di wajah serta kotoran yang tidak terlihat.
  2. Cleanser. Lakukan double cleansing untuk memastikan wajah telah bersih.
  3. Exfoliating Toner. Berguna mengeksfoliasi sel kulit mati dan menenangkan kulit.
  4. Night cream. Krim yang kaya pelembab dan juga bekerja untuk memperbaiki kulit.

Step 1: Bersihkan wajah

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membersihkan wajah. Lakukan double cleansing agar kotoran, makeup dan sel-sel kulit mati semuanya terangkat. 

Tahap pertama double cleansing yaitu gunakan Wardah Crystal Secret Milk Cleanser yang cocok untuk tipe kulit kering karena kandungan PHA di dalamnya mengangkat sel kulit mati secara lembut dan meningkatkan kelembaban kulit.

Sedangkan untuk kulit berminyak, disarankan memakai Wardah Crystal Secret Micellar Water Cleansing Gel yang mengandung AHA untuk mengangkat sel kulit mati dan meningkatkan kehalusan tekstur kulit.

Step 2: Gunakan sabun muka

Masih dalam tahap double cleansing, gunakan sabun muka yang menghasilkan busa melimpah untuk mengangkat sisa kotoran di wajah. Produk yang bisa kamu gunakan adalah Wardah Crystal Secret Foaming Cleanser.

Step 3: Eksfoliasi wajah

Tahapan ini bisa kamu lakukan di malam hari. Gunakan produk setelah membersihkan wajah dan sebelum memakai krim pelembab.

Lakukan rutinitas ini dengan memakai Wardah Crystal Secret Exfoliating Toner. Butiran scrub di dalamnya lembut di kulit dan efektif mengangkat sel kulit mati yang membuat kulit tampak kusam.

Step 4: Pakai Essence

Saat malam hari, kamu bisa melanjutkan rutinitas skincare dengan Wardah Crystal Secret Pure Treatment Essence di wajah. 

Mengandung formula bahan aktif yang membantu mencerahkan kulit, melembapkan dan membuat kulit tampak bercahaya. Formulanya juga akan membantu penyerapan skincare selanjutnya agar lebih optimal.

Step 5: Teteskan serum pada wajah

Sama seperti urutan di pagi hari, serum digunakan setelah kamu memakai essence. Kandungannya yang kompleks akan bekerja mengatasi berbagai permasalahan kulit, termasuk flek hitam dan bekas jerawat.

Step 6: Pakai eye cream

Wardah Crystal Secret sangat lengkap dalam menyediakan produk skincare sehingga kamu tidak perlu menggunakan produk dari merk lain. Misalnya kamu memiliki permasalahan kulit di area mata, produk ini jadi jawabannya.

Bisa digunakan di pagi dan malam hari yang bekerja secara intensif merawat kelembaban dan elastisitas kulit. Ada juga kandungan Adenosine untuk menghaluskan tekstur kulit.

Step 7: Tutup dengan night cream

Agar wajah glowing sempurna, tutup rangkaian skincare malam hari dengan memakai Wardah Crystal Secret Brightening Activating Night Cream. 

Krimnya lembut di kulit, mudah meresap dan tidak meninggalkan lengket. Meski krim agak berat karena mengandung bahan pelembab dan pencerah kulit sehingga keesokan harinya kulit tampak cerah glowing.

Kesimpulan

Itu dia, ulasan lengkap urutan pemakaian Wardah Crystal Secret di pagi dan malam hari. Kamu bisa menggunakan basic skincare jika budget terbatas atau ingin simpelnya saja. 

Tapi jika kamu ingin perawatan yang maksimal, menggunakan semua produk Wardah Crystal Secret sesuai urutan pemakaian di atas bisa sangat berguna untukmu.

Referensi:

  1. Healthline. Diakses 2022. What Order Should I Follow for My Skin Care Routine?
  2. Wardahbeauty. Diakses 2022. Lakukan Rutinitas Skincare Ini agar Kulit Wajah Glowing saat Lebaran.
  3. Wardah Official Shop. Diakses 2022. Wardah for Glowing Skin.