8 Urutan Pemakaian Garnier Sakura White yang bikin Wajah Glowing

Bagi kamu penggemar skincare Garnier, pasti sudah tidak asing lagi dengan rangkaian Garnier Sakura White. Rangkaian skincare pencerah kulit tersebut dibekali formula utama Ekstrak Sakura dari Jepang yang diklaim dapat mengatasi berbagai masalah kulit.

Garnier Sakura White terdiri dari berbagai produk di dalamnya, mulai dari pembersih muka, booster serum atau essence, lotion, krim siang dan malam yang fungsinya sebagai pelembab sekaligus pencerah kulit, hingga serum masker yang memiliki beragam khasiat bagi kecantikan.

Meskipun semuanya tampak menggiurkan, tapi kamu tidak akan mendapatkan khasiatnya secara optimal jika penggunaannya masih salah. Oleh karena itu, simak urutan pemakaian Garnier Sakura White yang benar sebagai berikut!


Info: Garnier Sakura White telah diganti dengan nama dengan Garnier Sakura Glow. Ada beberapa pembaruan dari namanya dan formula yang diperbaiki. Meskipun begitu, urutan pemakaiannya tetap sama.


Urutan Pemakaian Garnier Sakura White Pagi Hari

Awali pagi harimu dengan menggunakan rangkaian produk Garnier Sakura White. Gunakan rangkaian Garnier ini sebelum menggunakan make up jika kamu hendak melakukan aktivitas harian seperti bekerja, kuliah dan lainnya.

Dibawah ini urutan pemakaian Garnier Sakura White pagi hari yang bisa kamu jadikan referensi.

Langkah 1 – Face Wash

Terdapat banyak keringat menumpuk pada wajah yang harus diberikan sehabis tidur. Untuk membersihkannya, cukup gunakan Garnier Sakura Glow Hyaluron Face Wash yang bisa membersihkan kulit wajah menyeluruh hingga ke dalam pori-pori.

Produk Garnier ini efektif membersihkan minyak berlebih, debu, kotoran, dan noda-noda diwajah lainnya. Diperkaya Ekstrak Sakura dan Hyaluron Serum yang menghasilkan busa lembut namun padat yang membuat kulit bersih dan tampak lebih cerah.

Langkah 2 – Essence

Selesai membersihkan wajah dari segala noda yang menempel, selanjutnya gunakan Essence lotion Garnier yang bisa mengembalikan kelembaban kulit, membantu mencerahkan dan menghaluskan tekstur kulit.

Tidak hanya itu, skincare Garnier ini diformulasikan khusus menyiapkan kulit untuk tahap perawatan kulit selanjutnya. Sehingga formula kandungan di dalam skincare setelah ini bisa terserap sempurna bahkan semakin dioptimalkan.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Produk Garnier untuk Kulit Kering Terbaik

Langkah 3 – Day Cream

Selesai essence, saatnya mengaplikasikan Whitening Serum Day Cream yang diformulasikan dengan Ekstrak Sakura dan Vitamin Pencerah yang bekerja mencerahkan kulit kusam, serta samarkan pori-pori agar lebih halus.

Menggunakan Teknologi Talc Touch, krim serum garnier ini efektif melembabkan tanpa membuat kulit tampak mengkilap. Disisi lain kandungan SPF30 PA+++ akan menjaga kulit dari paparan sinar UV matahari. Produk ini cocok untuk kulit normal cenderung kering.

Langkah 4 – Body Lotion

Perawatan kulit tidak hanya pada wajah saja, tapi kulit badan juga harus dirawat. Kamu bisa memakai Body Lotion Garnier yang mengandung Ekstra Sakura yang membuat kulit lebih cerah, halus dan glowing.

Formulanya lembut seperti susu yang tidak meninggalkan lengket. Tunggu beberapa saat setelah lotion dioleskan agar meresap ke dalam kulit.

Baca Juga: Urutan Memakai Skincare MS Glow Pagi dan Malam Hari yang Efektif

Urutan Pemakaian Garnier Sakura White Malam Hari

Pagi hingga siang hari bisa jadi menjadi waktu yang sibuk untukmu sehingga tidak bisa memaksimalkan pemakaian skincare Garnier Sakura White. Untuk itu, maksimalkan perawatan kulit di malam hari dengan produk-produk Garnier Sakura White sesuai urutan berikut.

Langkah 1 – Micellar Water

Gunakan Micellar Water sebagai langkah pertama untuk mengangkat sisa-sisa make up, keringat, debu dan kotoran yang menempel pada wajah. Produk ini akan membantumu mengangkat semua noda di wajah tanpa menimbulkan iritasi.

Karena formula lembutnya pula, Micellar Water Garnier cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Cara memakainya cukup mudah, tuangkan micellar water secukupnya pada kapas, kemudian usapkan ke seluruh permukaan wajah hingga tak ada noda tersisa.

Langkah 2 – Face Wash

Ini termasuk teknik double cleansing. Jadi langkah pertama mengangkat semua noda di wajah menggunakan Micellar Water Garnier, kemudian gunakan Garnier ini untuk memastikan wajah telah benar-benar bersih.

Hasil busanya diklaim 50% lebih padat namun tetap lembut saat di usapkan pada wajah. Diperkaya kandungan Ekstrak Sakura dan Hyaluronic Serum yang akan menjaga kelembaban kulit, membuat kulit tampak glowing serta halus setelah 3 hari pemakaian.

Langkah 3 – Essence

Sama seperti urutan dipagi hari, setelah menggunakan pembersih muka, langkah selanjutnya menggunakan produk Essence Garnier untuk membantu melembabkan dan menjadikan kulit tampak cerah merona.

Memiliki tekstur gel yang semakin cair saat digosokkan ke telapak tangan, serta tidak berwarna dan tidak meninggalkan lengket di kulit. Produk ini bisa diaplikasikan pada wajah dan leher. Penggunaannya dapat memaksimalkan penyerapan skincare selanjutnya.

Langkah 4 – Booster Serum

Memiliki formula yang cukup ringan, serum ini mudah menyerap ke dalam kulit. Mengandung formula utama 30X Hyaluron yang bisa membuat kulit cerah dari hari ke hari. Selain itu diperkaya Ekstrak Sakura dari Jepang untuk membantu mencerahkan, menghaluskan, dan melembutkan kulit.

Garnier Sakura White Hyaluron 30X Booster Serum adalah salah satu serum yang diklaim dapat membuat wajah glowing hanya dalam 7 hari. Telah teruji secara Dermatologis cocok untuk semua jenis kulit.

Langkah 5 – Night Cream

Untuk memaksimalkan perawatan kulit dimalam hari, jangan lupa gunakan salah satu produk andalan Garnier yaitu Garnier Sakura White Serum Night Cream Moisturizer. Produk ini sebagai langkah akhir dari rangkaian Garnier Sakura White malam hari.

Berbagai kandungan bahan aktif disematkan dalam komposisinya. Seperti vitamin B3 yang dapat menyamarkan noda hitam dan 2x Ekstrak Sakura untuk mencerahkan warna kulit. Gunakan krim malam Garnier Sakura White ini sebelum tidur dan bersihkan keesokan harinya.

Baca Juga:

Kesimpulan

Itu dia urutan pemakaian Garnier Sakura White yang benar di pagi dan malam hari. Kamu harus benar-benar menerapkan semua skincare Garnier tersebut dengan urutan yang benar supaya manfaat yang ditawarkan juga kamu dapatkan secara optimal.