√ 10+ Sabun Cuci Muka (Facial Foam) Wardah untuk Mencerahkan Wajah

Memiliki wajah yang bersih, cerah dan bersinar tentu menjadi dambaan setiap wanita. Kriteria wajah seperti inilah yang menjadikan wanita lebih percaya diri dengan penampilannya.

Selain itu juga wajah akan lebih mudah untuk dirias karena tidak ada kekurangan pada wajah yang perlu untuk dicover atau ditutupi.

Untuk mendapatkannya kamu tidak harus melakukan perawatan mahal atau jauh-jauh ke luar negeri hanya demi merawat wajah agar dapat lebih cerah.

Karena dengan sabun cuci muka saja kamu sudah bisa merawat wajah dengan biaya yang lebih terjangkau dan dapat dilakukan sendiri di rumah.

Salah satu brand kosmetik dan skincare lokal yaitu Wardah memiliki produk pencuci wajah yang dapat membantumu mencerahkan wajah. Apa saja produknya? yuk simak ulasan berikut.

Sabun Cuci Muka Wardah

1. Wardah Lightening Gentle Wash

Sabun Cuci Muka wardah

Kamu dapat mencerahkan wajah dengan sabun cuci muka wardah satu ini. Kandungan alaminya berupa ekstrak licorice dapat membantu mencerahkan pada wajah yang kusam karena debu dan kotoran.

Selain itu ada pula kandungan vitamin B3 yang bermanfaat menghilangkan bekas jerawat serta noda hitam di wajah. vitamin B3 juga bermanfaat sebagai anti-penuaan, pelembab wajah serta membantu meredakan masalah kulit berjerawat.

Sabun cuci muka ini non-soap formula atau tanpa detergen serta mengandung PH balance sehingga cocok untuk semua jenis kulit.

 Tekstur produk pencuci muka ini berupa gel yang lembut serta menghasilkan sabun yang sedikit serta terasa lembut di kulit.

Aromanya harum dan bisa membuat rileks sehingga kamu akan nyaman memakainya.

2. Wardah Perfect Bright Creamy Foam Broghtening+Oil Control

Sabun Cuci Muka wardah

Dengan kandungan utama yaitu oil control, facial foam wardah ini diformulasikan khusus untuk kulit berminyak. Kelebihan minyak saat bangun tidur ataupun setelah beraktivitas seharian akan dengan cepat hilang dan wajah bisa cerah kembali.

 Selain itu dengan kandungan Cleanse Agent, debu dan kotoran yang menempel juga akan dengan mudah dibersihkan saat kamu memakai Perfect Bright Creamy Foam Wardah ini.

Selain membersihkan, manfaat lainnya yaitu bisa mencerahkan wajah karena adanya formula Double Lightening Actives dan Mineral Clay dapat dapat membersihkan pori yang tersumbat karena kotoran.

3. Wardah Perfect Bright Creamy Foam Brightening+Smoothing

Sabun Cuci Muka wardah

Hampir sama dengan sabun cuci wajah sebelumnya yang merupakan produk dari seri Perfect Bright, yang berbeda hanyalah produk ini ditunjukkan untuk kulit kering sedangkan yang sebelumnya atau produk no.2 ditujukkan untuk kulit berminyak.

Mengandung formula Double Lightening Actives yang membuat Creamy Foam ini tidak hanya untuk membersihkan wajah, melainkan juga dapat mencerahkan wajah.

Kandungan lain yakni Pore Cleanse Agent akan secara aktif mengangkat debu dan kotoran di wajah sekaligus melembabkan wajah yang kering.

4. Wardah White Secret Facial Wash with AHA

Sabun Cuci Muka wardah

Memiliki tekstur gel yang lembut dan halus membuat produk wardah satu ini terasa nyaman saat diaplikasikan pada wajah. selain itu, saat gel menempel kulit, efek cooling akan terasa dan dapat membuat wajah terasa  lebih segar dan semakin rileks.

Manfaat utama Facial Wash Wardah ini tentu saja membersihkan berbagai kotoran yang menempel seperti debu, minyak dan sisa makeup.

Namun ada tambahan bahan lain yakni AHA atau Alpha Hydroxy Acids. Bahan ini sudah banyak terbukti memiliki beberapa manfaat, diantaranya:

  • Mengecilkan pori-pori yang besar
  • Membantu mengurangi tanda penuaan di wajah
  • Membantu menyamarkan garis dan kerutan halus
  • Membantu mengatasi masalah pigmentasi seperti kulit yang gelap atau hitam
  • Dapat mengangkat sel-sel kulit yang sudah mati

Baca Juga: 12 Manfaat Wardah White Secret Series

5. Wardah Acnederm Pure Foaming Cleanser

Sabun Cuci Muka wardah

Untuk mengatasi masalah kulit berjerawat, kamu dapat memakai Cleanser Wardah ini. produk ini dirancang khusus untuk mengatasi jerawat dengan cara mempercepat pengeringannya.

Membersihkan wajah sampai ke pori-pori kulit untuk mencegah timbulnya jerawat dan komedo serta menghapus kotoran.

 Selain untuk kulit berjerawat, cleanser ini juga cocok untuk kulit berminyak karena berfungsi sebagai oil control yang dapat mengontrol kelebihan minyak.

Terdapat kandungan anti-irritant dan keratolytic agent yang mampu mengangkat sel kulit mati sehingga kulit kusam dapat lebih cerah dan bersinar.

6. Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Facial Wash

Sabun Cuci Muka wardah

Aloe vera atau lidah buaya sudah dikenal lama bermanfaat untuk kecantikan kulit, mulai dari mencerahkan sampai membuat wajah glowing.

Karena itulah, Wardah menambahkan kandungan aloe vera pada Facial Wash satu ini.

Baca Juga: Punya Kemasan Baru! Inilah 9 Manfaat Wardah Aloe Vera gel Terbaru

Manfaat utama produk ini sebagai pembersih wajah yang membersihkan secara merata sampai ke pori-pori.

Hasilnya wajah dapat lebih bersih dan cerah dengan tambahan formula Advanced Dermaclear+.

Facial Wash aloe vera ini tidak akan membuat wajah kering karena kandungan Triple Hydrating Complex dan ekstrak Hydramild Aloe Vera yang akan menjaga agar kulit tetap lembab.

Saat diaplikasikan pada wajah, gel akan terasa lembut dan hasil busa sedikit  sehingga kamu akan terasa nyaman saat memakainya.

7. Wardah Nature Seaweed Balancing Facial Wash

Sabun Cuci Muka wardah

Dengan formula baru, sabun cuci muka wardah ini dapat membuat wajah lebih segar dan bersih dari segala kotoran.

Kandungan ekstrak seaweed dapat menutrisi kulit dan membuat kulit lebih fresh serta cerah kembali.

Diformulasikan dengan PH Balance yang dapat menyeimbangkan kadar PH wajah yang sebelumnya berubah karena terpaan polusi dan sinar matahari.

Sehingga wajah yang tadinya tampak kurang sehat dapat sehat dan segar kembali.

Selain itu busa yang dihasilkan facial wash wardah ini bebas dari surfaktan, sehingga hasil busanya sedikit dan mampu membersihkan kotoran minyak berlebih sampai ke dalam pori-pori.

8. Wardah C-Defense Energizing Creamy Wash

Sabun Cuci Muka wardah

Dengan kandungan utama yaitu Hi-Grade Vitamin C, sabun cuci ini bukan hanya membersihkan wajah saja, namun juga dapat bekerja mencerahkan wajah lebih baik dari vitamin C biasa.

Selain itu juga dapat membantu menjaga wajah agar tetap kenyal sekaligus menjaga dari bahaya radikal bebas.

Terdapat kandungan lain berupa Active-Moist Panthenol yang akan menjaga kelembaban serta merawat agar wajah dapat lebih halus dan sehat.

 Creamy Wash Wardah ini memiliki klaim sebagai pembersih wajah yang fresh dan mild dengan 3 aksi jitu dalam bekerja yakni: memiliki busa melimpah yang mampu membersihkan kotoran, debu, make up dan minyak berlebih.

9. Wardah Daily Mineral + Clarifying Facial Foam

Sabun Cuci Muka wardah

Sabun cuci selanjutnya yang bisa kamu coba adalah Wardah Daily Mineral + Clarifying Facial Foam.

Salah satu produk wardah ini mengandung Clarifying Mineral, yakni perpaduan beberapa mineral yang diambil dari alam yang dikenal dapat secara aktif menyerap kelebihan minyak dan kotoran yang menempel.

Kandungan ini juga banyak diklaim mampu menghilangkan bekas make up dengan lebih baik dan mengangkat polusi serta kelebihan minyak di wajah sampai dengan persentase 75%.

Terdapat pula kandungan Carbo Activ Formula yang merupakan karbon aktif alam yang mampu menyerap berbagai polutan seperti asap, debu dan kotoran secara maksimal.

10. Wardah Acne Cleansing Gel

Sabun Cuci Muka wardah

Diformulasikan untuk kulit berjerawat, produk ini mengandung formula yang juga aman digunakan untuk kulit sensitif.

Pemilik kulit sensitif tidak akan mengalami peradangan, iritasi, gatal ataupun tanda alergi lain setelah memakai gel pembersih ini.

Mengandung zinc gluconate dan asam salisilat membuatnya dapat menyerap kelebihan minyak agar wajah tampak cerah dan lembut.

Bukan hanya itu, saat wajah dibersihkan dengan gel cleansing ini, sel kulit mati dan komedo juga akan ikut terangkat sekaligus mengecilkan jerawat.

Bagaimana, dari beberapa sabun cuci muka atau facial foam wardah diatas, kamu mau milih yang mana?