√11+ Manfaat Utama BB Cream Wardah Kecantikan Kulit Wajah

Wardah memiliki banyak produk kecantikan wajah, mulai dari yang berbentuk kosmetik maupun skincare.

Salah satu produk kosmetik wardah yang banyak digemari para pecinta kosmetik lokal adalah bB cream Wardah.

Beauty Balm Cream atau yang sering kita sebut BB cream merupakan produk kosmetik yang memiliki banyak manfaat untuk wajah.

Karena banyaknya manfaat tersebut, Wardah pada akhirnya memiliki produk BB Cream untuk memenuhi kebutuhan wanita.

Manfaat BB Cream Wardah

Wardah mempunyai 2 produk BB Cream yaitu Wardah Lightening BB Creamdan Wardah Everyday BB Cream yang masing punya manfaat yang berbeda.

Baca Juga:

Wardah Lightening BB Cream

manfaat Wardah Lightening BB Cream

Wardah Lightening BB Cream memiliki beberapa manfaat untuk wajah diantaranya:

1. Mencerahkan kulit wajah

Manfaat pertama yang bisa kamu dapat dengan memakai Lightening BB Cream ini adalah dapat mencerahkan kulit wajah.

Formula utama BB Cream ini yaitu Triple Lightening System memiliki peran utama dalam mencerahkan kulit wajah yang gelap dan kusam.

2. Kemampuan coverage yang tinggi

Kemampuan dalam menutup ketidaksempurnaan wajah merupakan faktor penting untuk membuat wajah terlihat sempurna dalam sekejap.

Produk wardah ini mampu menutup kekurangan wajah seperti flek atau noda hitam, pori besar bruntusan dan lainnya.

3. Melembabkan wajah

Jika kamu memiliki kulit yang kering, memakai Lightening  BB Cream dapat membantumu untuk melembabkannya.

Selain itu hasil wajah yang lembab tidak akan cepat hilang alias bisa tahan lama.

Hasil melembabkannya didapatkan dari kandungan Extra Moisturizer pada produk BB Cream wardah ini.

4. Melindungi kulit dari sinar UV

Bagi kamu yang sering beraktivitas diluar ruangan pada siang hari memerlukan produk yang bisa melindungi kulit dari pancaran sinar UV, salah satunya Lightening BB Cream Wardah.

Walaupun fungsi utama produk ini adalah sebagai makeup, tapi disisi lain juga dapat menjadi pelindung wajah dari sinar UV.

5. Meratakan warna kulit

Apakah kamu salah satu yang punya warna kulit belang atau tidak merata? Jika iya, maka memakai BB Cream ini dapat meratakan warna kulit dalam sekejap.

Manfaat ini bisa bertahan lama pada kulit karena bersifat Long Lasting Effect atau efek jangka lama.

6. Baik untuk jenis kulit sensitif

Untuk kamu si pemilik kulit sensitif. Sebelumnya mungkin kamu takut memakai BB Cream karena wewangiannya yang dapat berdampak negatif pada kulit sensitif.

Tapi kamu tidak perlu khawatir karena BB Cream dari wardah ini aman digunakan untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit sensitif.

Kandungannya yang memakai bahan alami serta bebas dari bahan kandungan minyak atau oil-free tidak menimbulkan wewangian yang berbahaya untuk kulit sensitif.

Wardah Everyday BB Cream

manfaat Wardah everyday BB Cream

Hampir sama dengan produk Lightening BB Cream, Everyday BB Cream Wardah memiliki manfaat sebagai berikut:

1. Melembabkan kulit wajah

Mempunyai kandungan Water Break Technology didalamnya membuat BB Cream wardah satu ini dapat memberikan sensasi segar, dingin dan lembab pada wajah saat diaplikasikan.

Kandungan lain berupa Bio-Hyaluronic Acid akan memberikan kelembaban ekstra serta dapat bertahan lebih lama.

2. Mengatur produksi sebum

Wajah yang berminyak disebabkan karena produksi sebum yang berlebihan dan tidak bisa terkontrol.

Untuk dapat mengontrolnya, ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan salah satunya dengan memakai Cream BB Wardah ini.

Kandungannya yaitu ekstrak witch hazel dan Zinc Gluconate bermanfaat dalam mengatur serta mengontrol kelebihan minyak sehingga wajah bisa bebas dari kilap.

3. Sebagai UV Protection

Menjaga wajah dari pancaran sinar UV diperlukan untuk menghindari segala bahaya dari sinar tersebut.

Dengan memakai Everyday BB Cream Wardah, kulitmu akan terjaga dari bahaya sinar UV karena produk ini dapat berfungsi sebagai UV Protection.

Kandungannya yaitu SPF 30 akan menjaga kulitmu dari sinar UV sepanjang hari.

4. Menutrisi hingga ke dalam kulit

Dengan memakai krim wardah satu ini, kamu bukan hanya mendapat  manfaat pada kulit bagian luar saja, tapi kulit bagian dalam juga ikut ternutrisi.

Kandungan yang berperan aktif menutrisi adalah ekstrak aloe vera. Aloe vera memang sudah dikenal lama bermanfaat pada kecantikan kulit wajah.

Di dalam aloe vera atau lidah buaya terdapat berbagai kandungan seperti vitamin A, C dan E yang mampu menutrisi kulit sekaligus sebagai antioksidan untuk menangkal bahaya radikal bebas.

Selain itu aloe vera terdapat kandungan enzim yang dapat mencegah tanda penuaan dini di wajah.

Baca Juga: Punya Kemasan Baru! Inilah 9 Manfaat Wardah Aloe Vera Gel Terbaru

5. Menyamarkan kekurangan di wajah

Berbagai kekurangan wajah seperti pori yang besar, bintik dan flek hitam, bekas jerawat dan ruam kemerahan dapat tersamarkan dengan mengaplikasikan produk cream wardah ini.

Banyak kandungan alami didalamnya tidak hanya menyamarkan kekurangan wajah saja, namun juga dapat menghilangkannya dengan penggunaan yang tepat.


 Dari kedua manfaat produk BB Cream wardah tersebut, kamu dapat memilih produk yang paling sesuai dengan kebutuhanmu saat ini.

Manfaat yang didapatkan mungkin akan berbeda untuk setiap orang tergantung pada cara memakai dan jenis serta karakteristik kulit masing-masing.